PASANGAN
22 September 2020 § Leave a comment
Ada kata “angan” dalam “pasangan”. Bagi sebagian orang, punya pasangan hanyalah angan-angan.
Ada kata “asa” dalam “pasangan”. Tak apa pasangan masih jadi angan-angan, asal kau tak putus asa.
Ada kata “pas” dalam “pasangan”. Sampai pas waktunya, kau akan mendapatkan pasangan yang pas.
“Pasangan”. “Pa” adalah papan. “Sa” adalah sandang. “Ngan” adalah pangan. Papan, sandang, dan pangan adalah di antara kebutuhan dasar dalam hidup berpasangan.
Leave a Reply